Sabtu, 06 Juli 2013

Jilbab dan Bentuk Wajah (1)



Menggunakan jilbab, selain menjalankan perintah agama, juga menambah cantik penampilan seorang wanita. Meski demikian, keliru dalam memilih dan mengenakan jilbab yang tidak cocok dengan bentuk wajah malah akan membuat kesan yang salah dari mata yang memandang. Tentu saja hal ini bisa mengganggu dan mengurangi rasa percaya diri pada pemakainya. Oleh karena itu, sebagaimana memilih busana, dalam memakai jilbab pun ada ilmu dan ’strateginya’ juga agar terlihat lebih pas dengan tekstur muka.

Untuk pemilik wajah bulat, agar tidak semakin terlihat gemuk, bisa menyiasati dengan menggunakan undercaps (topi) yang biasanya sudah menyatu dengan jilbab instan. Jika memiliki rambut panjang, jangan dikonde atau dicepol agar tidak memberi kesan bulat. Usahakan separuh dari pipi bisa tertutupi oleh jilbab yang dipakai, tentunya jangan sampai malah membuat pemakainya sesak nafas. Jilbab segitiga atau jilbab panjang juga bisa dipakai dengan kombinasi dalaman yang bertopi.

Bagi yang bentuk wajahnya lonjong alias panjang, jilbab turkish style adalah yang paling pas dikenakan karena akan memberikan kesan padat dan penuh. Kalau memiliki rambut kebetulan panjang, bisa juga dimanfaatkan dengan menggelung rambut tersebut sehingga bentuk kepala menjadi lebih seimbang dengan bentuk wajah, tidak timpang atau mendominasi salah satunya. Tipe wajah lonjong seperti ini sangat cocok apabila mengenakan jilbab segitiga yang dipadu dengan dalaman (ciput) berkonde.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar